Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

50 Contoh Soal SKD CPNS Berdasarkan Prediksi Terbaru Beserta Kunci Jawabannya

Poros Kompas - 50 Contoh Soal SKD CPNS Berdasarkan Prediksi Terbaru

50 Contoh Soal SKD CPNS Berdasarkan Prediksi Terbaru Beserta Kunci Jawabannya

POROSKOMPAS.ID ︱ Mempelajari contoh soal CPNS 2023 pastinya akan mempermudah calon peserta untuk menghadapi ujian CAT (Computer Assisted Test) CPNS 2023. Untuk itu, simak contoh soal SKD CPNS berdasarkan prediksi terbaru dalam artikel berikut ini.

Rekrutmen CPNS selalu ditunggu-tunggu setiap tahunnya. Berdasarkan informasi terbaru, rekrutmen CPNS tahun 2023 rencananya akan dibuka pada bulan September mendatang. Sebagai persiapan untuk mengikutinya, Anda tidak hanya perlu menyiapkan berkas administrasi, namun juga penting untuk berlatih soal prediksi CPNS.

Diketahui, di dalam soal CPNS 2023 nantinya, terdapat beberapa jenis soal yang akan muncul. Hal ini lantaran dalam tahapan SKD, untuk soal CPNS 2023 terdiri dari TWK (tes wawasan kebangsaan), TIU (tes intelegensi umum), dan juga TKP (tes karakteristik pribadi).

Untuk tahun 2023, diprediksi soal CPNS 2023 berjumlah 110 soal dengan durasi waktu selama 120 menit pada tahapan SKD. Melansir dari berbagai sumber, berikut kami berikan beberapa contoh soal berdasarkan prediksi terbaru

50 Contoh Soal SKD CPNS Berdasarkan Prediksi Terbaru Beserta Kunci Jawabannya

Untuk itu, yuk simak dan kuasai segera contoh soal SKD CPNS terbaru saat ini.

Apa saja 50 prediksi atau contoh soal CPNS?.

Melansir dari berbagai sumber, berikut ini admin berikan 50 Contoh Soal SKD CPNS berdasarkan prediksi terbaru lengkap beserta dengan kunci jawabannya:

1. Semangat nasionalisme sangat penting bagi suatu negara karena memiliki tujuan ....

A. mendorong timbulnya modernisasi

B. menghilangkan perbedaan pendapat

C. menambah semangat untuk belajar teknologi mutakhir 

D. menghilangkan ekstrimisme dari warga negara

E.  menghilangkan persamaan individualisme

Kunci Jawaban: D

2. Dasar hukum pendirian Komisi Pemberantasan Korupsi adalah …

A. UU No 28 Tahun 1999

B. UU No 30 Tahun 2002

C. UU No 32 Tahun 2004

D. UU No 19 Tahun 1999

E. UU No 30 Tahun 2001 

Kunci Jawaban: B

3. Indonesia adalah negara majemuk sehingga memiliki karakteristik yang berbeda-beda. Hal ini dapat memengaruhi integrasi nasional. Faktor yang menjadi penghambat integrasi nasional adalah ....

A. fanatisme yang berlebihan

B. ketidakberdayaan ekonomi

C. tingkat pengangguran yang tinggi

D. tingginya angka kemiskinan

E. angka kelahiran yang lebih besar daripada angka kematian

Kunci Jawaban: A

4. Permasalahan yang timbul dari kebijakan pemerintah hampir tidak dijumpai dalam negara sentralisasi karena….

A. kebijakan yang dibuat mengakomodasi kebutuhan daerah

B. adanya keseragaman kebijakan di wilayah Indonesia

C. kebijakan diputuskan dalam waktu relatif lama

D. tidak ada €ampur tangan pemerintah pusat

E. semua kebijakan diputuskan di daerah

Kunci Jawaban : B

5. Dahulu wilayah Indonesia pernah terbagi atas beberapa negara bagian. Pernyataan tersebut mengindikasikan saat itu negara Indonesia berbentuk ....

A. serikat

B. dominion

C. kesatuan

D. protektorat

E. konfederasi

Kunci Jawaban : A

6. Didalam wawasan Nusantara, wawasan mengandung arti….

A. Pandangan, tinjauan, dan penglihatan

B. Pengetahuan dan pengertian

C. Ruang lingkup kajian

D. Nawas diri

E. Teliti dan cermat serta bijaksana

Kunci Jawaban : A

7. Toleransi kehidupan antar-umat beragama berarti…

A. Persebaran agama dapat dilakukan kepada siapa saja dan dimana saja.

B. Setiap agama memiliki tujuan dan cara ibadah yang sama kepada Tuhan.

C. Tersedianya tempat beribadah bagi semua umat beragama dan berdekatan

D. Setiap orang boleh berpindah dan berganti agama setiap sata, bila dikehendaki

E. Menghargai aktivitas inter dan antar-umat beragama serta pemerintah.

Kunci Jawaban : E

8. Maraknya praktik korupsi di kalangan pejabat publik saat ini merupakan dampak dari ....

A. Rendahnya pendidikan agama bagi pejabat publik

B. Tidak adanya pengawasan secara langsung

C. Rendahnya gaji yang diterima

D. Tidak mampu keluar dari system yang ada

E. Lemahnya integritas dalam diri

Kunci Jawaban : E

9. Negara menjamin setiap warga negaranya untuk beribadah sesuai dengan keyakinanya.

 Hal ini merupakan pengamalan sila ke…

A. 1

B. 2

C. 3

D. 4

E. 5

Kunci jawaban : A

50 Contoh Soal SKD CPNS Berdasarkan Prediksi Terbaru Beserta Kunci Jawabannya

10. Paham yang menetapkan agama sebagai hukum politik dalam dunia modern merupakan jenis ideologi …

A. Liberalisme

B. fundamentalisme

C. monarkisme

D. kapitalisme

E. sosialisme

Kunci Jawaban: B

11. Peradilan dalam lingkungan peradilan militer terdiri atas, kecuali ....

A. Pengadilan Militer

B. Pengadilan Militer Menengah

C. Pengadilan Militer Tinggi

D. Pengadilan Militer Utama

E. Pengadilan Militer Pertempuran

Kunci Jawaban : B

12. Pernyataan yang termasuk kewaspadaan terhadap ancaman bidang sosial budaya yaitu…

A. Berlomba-lomba untuk membangun bangsa dan negara

B. Tidak ada perbedaan antara si kaya dan si miskin

C. Meningkatkan kesetiakawanan sosial dalam masyarakat

D. Memberikan semangat tenggang rasa dan toleransi

E. Berkarya untuk kepentingan bangsa dan negara

Kunci Jawaban : C

13. Yang bukan termasuk prinsip-prinsip dasar negara yang diusulkan oleh Ir.Soekarno pada tanggal 1 Juni 1945 adalah…

A. Demokrasi

B. kekeluargaan

C. Perikemanusiaan

D. Kesejahteraan sosial

E. Kebangsaan

Kunci jawaban: B

14. Ideologi yang mengandung nilai dasar yang riil berakar dan hidup dalam masyarakat atau bangsa terutama karena nilai dasar tersebut bersumber dari budaya dan pengalaman sejarah disebut dimensi …

A. realita

B. idealisme

C. fleksibilitas

D. kerohanian

E. dinamis

Kunci jawaban: A

15. Suasana kebatinan atau cita-cita hukum dasar Negara RI terangkum dalam …

A. Dekrit Presiden 5 Juli 1959

B. Pidato proklamasi Kemerdekaan RI 17 Agustus 1945

C. Batang tubuh Undang-Undang Dasar 1945

D. Pancasila

E. Pembukaan UUD 1945

Kunci jawaban: E

16. Dahulu wilayah Indonesia pernah terbagi atas beberapa negara bagian. Pernyataan tersebut mengindikasikan saat itu negara Indonesia berbentuk ....

A. serikat

B. dominion

C. kesatuan

D. protektorat

E. konfederasi

Kunci Jawaban : A

17. Munculnya kesadaran berbangsa di kalangan penduduk Indonesia didorong mula-mula oleh…

A. Kaum Intelektual belanda

B. Kaum Intelektual Indonesia

C. Para Ulama

D. Para Musafir

E. Para pedagang

Kunci Jawaban : B

18. Pada saat ujian akhir mahasiswa, teman dekat tidak boleh berdampingan. Ada lima orang yang akan ikut ujian A,B,C,D,dan E.

A adalah teman dekat C, dan B adalah teman dekat D. Dosen mengatakan A harus dipinggir dan E tidak boleh di tengah. Jika semua mahasiswa berjajar satu baris, siapakah yang ditengah ?

A. b

B. c

C. b atau d

D. b atau c

E. b atau c atau d

Kunci Jawaban: E

19. Dua puluh tahun yang akan datang, umur Endang sama dengan dua kali umur Raihan. Sepuluh tahun yang lalu, umur Endang sama dengan tiga kali umur Raihan. Berapa jumlah umur mereka sekarang?

A. 70

B. 90

C. 100

D. 140

E. 150

Kunci Jawaban: D

20. Khalis berjalan dari kota X menuju kota Y. Mula-mula ia berjalan ke arah timur sejauh 1 km. Kemudian dia belok ke arah selatan 2 km. Lalu dia belok ke arah barat dan berjalan 2 km. Dia belok lagi ke arah selatan 2 km. Selanjutnya dia berjalan ke arah timur sejauh 4 km. Berapa jarak sebenarnya dari kota X ke kota Y ?

A. 5 km

B. 7 km

C. 9 km

D. 11 km

E. 13 km

Kunci Jawaban: A

21. Semua sapi berkaki empat. Ayam bukanlah sapi. Kesimpulan dari dua kalimat tersebut

A. Ayam tidak berkaki empat

B. Ayam berkaki empat

C. Sapi dan ayam berkaki dua

D. Sapi dan ayam berkaki empat

E. Tidak bisa ditarik kesimpulan

Kunci Jawaban: E

22. Jika umur rata-rata dari peserta CPNS 2023 pria adalah 30 tahun, umur rata- rata dari peserta tes CPNS wanita adalah 20 tahun, dan umur rata-rata seluruh peserta adalah 26 tahun, maka perbandingan peserta wanita terhadap pria adalah ….

A. 2:1

B. 1:2

C. 3:2

D. 2:3

E. 3:4

Kunci Jawaban: D

23. Jika a = akar dari x-y, dan b = akar dari x+y, untuk x dan y bilangan bulat positif, maka

A. a

B. a>b

C. a=b

D. a^2 > b^2

E. Tidak dapat ditentukan

Kunci Jawaban: E

24.  ( 15! + 17! ) / 14! = ….

A. 2 1/7

B. 15

C. 18 2/7

D. 4080

E. 4095

Kunci Jawaban: E

25. Sebuah bola dengan luas permukaan 314 cm^2 , memiliki jari-jari

A. 5

B. 6

C. 7

D. 8

E. 9

Kunci Jawaban: A

50 Contoh Soal SKD CPNS Berdasarkan Prediksi Terbaru Beserta Kunci Jawabannya

26.  Jika a= b/2 + 5 dan b = 4c, maka c dinyatakan dalam a adalah…

A. (a+5)/2

B. 2a-10

C. (a-5)/2

D. 2a+10

E. A/4

Kunci Jawaban: C

27. c, d, e, c, d, e, f, ..., ..., e, f, g

A. g, h

B. c, d

C. a, b

D. g, d

E. i, b

Kunci Jawaban: B 

28. Rokok : Batuk =….

A. Sambal : Asma

B. Sambal : Pedas

C. Sambal : Diare

D. Sambal : Sesak

E. Sambal : Panas

Kunci jawaban: C

29. F, H, J, L, N, …, ….

A. P, R

B. O, Q

C. E, E

D. D, E

E. Q, E

Kunci Jawaban: A

30.  5,4,5,8, 10, 16, 15,32, 25

A. 48, 50

B. 50, 40

C. 64, 40

D. 68, 42

E. 72, 64

Kunci Jawaban : C

31. 3, 4, 7, 5, 6, 11, 7, 8, ….

A. 13,15

B. 13, 8

C. 15, 13

D. 15, 9

E. 17, 9

Kunci Jawaban : D

32. Sebuah segitiga sama sisi dan sebuah lingkaran memiliki keliling yang sama. Jika x adalah luas segitiga sama sisi tersebut dan y adalah luas lingkaran tersebut maka ....

A. x < y>

B. x > y

C. x = y

D. hubungan x dan y tidak dapat ditentukan

E. x = 5y

Kunci Jawaban : A

33. Salah satu sudut pada segitiga siku-siku adalah 45°. Hubungan antara Panjang alas dan tinggi segitiga tersebut adalah …

A. alas < tinggi>

B. alas > tinggi

C. alas = tinggi

D. hubungan antara alas dan tinggi tidak dapat ditentukan

E. 3 x alas = tinggi

Kunci Jawaban : C

34. Aziral berbadan tegap

Semua prajurit berbadan tegap

A. Aziral adalah seorang prajurit

B. Seorang yang berbadan tegap pastilah prajurit

C. Aziral berbadan tegap karena ia seorang prajurit

D. Aziral belum tentu seorang prajurit

E. Tidak dapat ditarik kesimpulan

Kunci Jawaban : D

35. KIJANG : CEPAT = ….

A. ANJING : MENGGONGGONG

B. BUNGA : MERAH

C. SERIGALA : KECIL

D. KUDA : DELMAN

E. SIPUT : LAMBAT

Kunci Jawaban : E

36. Ada pedagang yang giat bekerja.

Kebanyakan pedagang memiliki toko yang luas.

A. Pedagang yang memiliki toko luas harus giat bekerja.

B. Ada pedagang yang memiliki toko luas dan giat bekerja.

C. Pedagang yang giat bekerja adalah yang memiliki toko luas.

D. Kesimpulan pada pilihan A, B, dan C benar.

E. Kesimpulan pada pilihan A, B, dan C salah.

Kunci Jawaban : B

37. Semua orang Desa Sukamaju bermata pencaharian sebagai petani.

Pak Panjul tinggal di Desa Sukamaju dan berdagang pisang.

A. Pak Panjul tinggal di Desa Sukamaju sehingga ia bermata pencaharian sebagai petani.

B Semua orang yang menjadi petani umumnya tinggal di Desa Sukamaju.

C. Penduduk Wonogiri semuabermata pencaharian seperti Pak Panjul.

D. pak Panjul adalah penduduk Desa Sukamaju dan tidak bekerja sebagai petani.

E. Meskipun Pak prajurit berdagang pisang tetapi ia tetap bekerja sebagai petani.

Kunci Jawaban : E

38. KADAL : REPTIL = ….

A.KUDA : OMNIVORE

B. LELE : AMPHIBI

C. IKAN : AVERTEBRATA

D. BURUNG : AVES

E. KUDA NIL : MAMALIA

Kunci Jawaban : D

39. SANGKURIANG : SUNDA = ....

A.GANGGA : INDIA

B. OEDIPUS : YUNANI

C. HIMALAYA : NEPAL

D. TENSING : TIBET

E. RANGGAWARSITA : JAWA

Kunci Jawaban : E

50 Contoh Soal SKD CPNS Berdasarkan Prediksi Terbaru Beserta Kunci Jawabannya

40. Teman-teman seruangan Anda akan keluar menjelang jam istirahat untuk merayakan ulang tahun salah satu teman dan tidak akan kembali ke kantor. Sikap Anda adalah .... 

A. Ikut bergabung demi kebersamaan

B. Bergabung setelah jam kantor selesai

C. Merasa ragu untuk ikut

D. Ikut pergi tapi langsung pulang ke rumah

E. ikut hanya saat jam istirahat saja

Kunci Jawaban: E, B, C, A, D

41. Menurut Anda, bekerja merupakan upaya untuk meraih kesuksesan. Sikap Anda adalah ....

A. Bekerja dengan cermat dan berusaha menjadi terbaik dan diakui.

B. Berusaha menyingkirkan orang yang saya anggap menghalangi upaya saya.

C. Bekerja sepenuh hati.

D. Bekerja sampai larut malam.

E. Bekerja berdasarkan perintah atasan.

Kunci jawaban: C, A, E, D, B

42. urutan manakan yang sesuai dengan kondisi jadwal konsultasi di atas dari urutan 1 sampai 7?

A. Q, S, R, P, W, U, T

B. Q, U, W, S, R, T, P

C. S, Q, R, T, W, U, P

D. T, U, R, S, W, P, Q

E. U, Q, T, P, R, S, W

Kunci Jawaban: E

43. Di unit kerja Anda telah terjadi pergantian  pimpinan. Sikap Anda adalah ....

A. Tidak peduli

B. Berusaha mengenal dan memahami visi dan misi pimpinan baru

C. Tidak perusaha mendekati pimpinan baru karena takut dicap penjilat

D. Berusaha mengenal pribadi pimpinan baru

E. Pergantian pimpinan itu sesuatu yang biasa

Kunci jawaban: B, D, E, C, A

44. Ketika Anda menjadi atasan di suatu bidang pekerjaan dan bawahan Anda ingin bertemu, apa yang akan Anda lakukan?

A. Langsung mengiyakan

B. Menyediakan waktu Untuknya dan membuat Perjanjian jika sedang sibuk

C. Menyempatkan waktu walaupun sedang sibuk

D. Berpikir terlebih dahulu dan menolak jika tidak penting

E. Menundanya karena tidak bisa bertemu sekarang

Kunci jawaban: B, C, A, E, D

45. Menurut Anda mementingkan kepentingan umum adalah ....

A. Melihat skala prioritas kepentingan

B. Melihat budi kebaikan yang pernah kita terima dari orang lain

C. Membantu dengan tulus kepada yang membutuhkan

D. Kebaikan

E. Perbuatan yang perlu ditanamkan

Kunci Jawaban : C, E, D, B, A

46. Salah satu ancaman bagi negara kesatuan adalah adanya kelompok tertentu yang ingin memisahkan diri dari negara Indonesia. Jika ada ancaman tersebut, sikap yang sebaiknya ditunjukkan adalah ....

A. mencari akar munculnya kelompok separatis

B. meningkatkan rasa empati terhadap kaum separatis

C. menggalang dukungan untuk melawan secara militer

D. menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat

E. memaklumi adanya kelompok separatis

Kunci Jawaban : D

47. Ketika Anda mengalami kegagalan dalam meminta maaf atas kesalahan yang anda lakukan, sika panda adalah….

A. Berusaha meminta maaf lagi, sampai dimaafkan

B. Bimbang apakah meminta maaf lagi itu perlu

C. Tidak berani meminta maaf lagi

D. Berusaha meminta maaf lagi berharap dimaafkan

E. Meminta bantuan orang lain menjadi penengah

Kunci Jawaban : B, D, E, A, C

48. Sepanjang Karir kerja Anda, Anda ….terlambat masuk kantor.

A. Sering sekali

B. Jarang

C. Tidak pernah

D. Satu dua kali

E. Beberapa kali di masa lalu

Kunci Jawaban : C, D, B, E, A

49. Selama ini teman dan keluarga saya menilai saya sebagai orang yang ....

A. Taat pada aturan dan prosedur yang berlaku

B. Mampu memahami kebutuhan orang lain

C. Mudah menyesuaikan diri dengan situasi baru

D. Mudah  berkonsentrasi pada penyelesaian tugas

E. Mampu mengkomunikasikan ide-ide yang saya miliki

Kunci jawaban: A, C, E, B, D

50. Rekan kerja terlihat lesu dan tiduran di meja hampir seharian

A. Membiarkan, mungkin dia butuh istirahat sejenak

B. Lapor pada atasan

C. Mendiskusikannya dengan rekan kerja yang lain

D. Mengajak bercanda untuk refreshing

E. Menanyakan kondisi kesehatannya dan apa ada yang perlu dibantu

Kunci Jawaban: E,D,A,B,C

Demikian artikel singkat dari kami admin Poros Kompas terkait 50 Contoh Soal SKD CPNS Berdasarkan Prediksi Terbaru Beserta Kunci Jawabannya. Semoga  informasi yang kami bagikan kali ini bermanfaat bagi kita semua. Terima Kasih.

Jika artikel ini kurang jelas dan mungkin masih ada pertanyaan, anda bisa tanyakan pada kolom komentar yang tersedia di akhir postingan ini. Untuk dapat mengikuti berita terbaru dan mendapatkan notifikasi silahkan follow akun poroskompas.id ini. Karena akan menyajikan berita terbaru dan terpopuler di dunia pendidikan dan informasi lainnya.

50 Contoh Soal SKD CPNS Berdasarkan Prediksi Terbaru Beserta Kunci Jawabannya

Posting Komentar untuk "50 Contoh Soal SKD CPNS Berdasarkan Prediksi Terbaru Beserta Kunci Jawabannya"